Bolsel  

Pimpin Apel Kerja, Bupati Iskandar: mari sama Awasi Pemilu 2024

HALO SULAWESI.COM, BOLSEL-Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Bupati H. Iskandar Kamaru, S.Pt, M.Si memimpin Apel Kerja ASN, P3K serta THL yang digelar di lapangan Apel Kawasan Perkantoran Panango, Kecamatan Bolaang Uki, Senin, 12 Februari 2024.

Menjelang pelaksanaan Pemilu, Bupati Iskandar menyampaikan kepada seluruh jajarannya untuk mengawasi pelaksanaan Pemilu agar berjalan baik dan lancar. Selain itu, para jajaran diminta pula untuk menjadi penengah dalam masyarakat.

“Saya minta kalian seluruh jajaran baik itu ASN, P3K maupun THL untuk sama-sama mengawasi pelaksanaan Pemilu 2024 agar berjalan lancar. Jadilah penengah dalam masyarakat serta ajak mereka untuk berpartisipasi dalam Pemilu dan jangan golput,” ucap Iskandar.

Ditambahkannya, untuk para P3K, THL dan guru yang menjadi KPPS agar bekerja sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku.

“Kalian yang bekerja sebagai KPPS, saya menghimbau agar bekerja sesuai aturan yang berlaku dan jangan mengistimewakan siapa pun,” tegasnya.

Lanjut, iapun kembali menyoroti persoalan disiplin dan meminta jajaran agar mensyukuri keberadaannya karena Alhamdulillah di Bolsel lancar dalam pembayaran gaji dan tunjangan.

“Mari syukuri keberadaan kita sebagai ASN, P3K maupun THL karena di daerah kita Alhamdulilah masih lancar semua. Kemudian, untuk para P3K yang baru diangkat saya minta agar bersabar karena gaji kalian akan dibayarkan bulan April 2024 bersamaan dengan penyerahan SK,” ujarnya.

Hadir dalam apel, Sekda M. Arvan Ohy SSTP, MAP, para Asisten Sekda, para Staf Ahli dan Staf Khusus Bupati, para pimpinan PD, jajaran ASN, P3K dan THL lingkup Pemkab Bolsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *