Pemerintah Kelurahan Kotamobagu Ikut Matangkan Persiapan Pasar Senggol

Pemerintah Kelurahan Kotamobagu Ikut Matangkan Persiapan Pasar Senggol
Pemerintah Kelurahan Kotamobagu Ikut Matangkan Persiapan Pasar Senggol

HALOSULAWESI, KOTAMOBAGU – Persiapan untuk lokasi pelaksanaan pasar senggol menjelang Idul Fitei tahun ini terus dimatangkan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu.

Lurah Kotamobagu, Vany Pudul mengatakan bahwa sudah dilakukan rapat antara pihak Pemkot Kotamobagu bersama dengan seluruh pihak terkait dalam rangka mematangkan persiapan pasar senggol tahun ini.

“Dari pihak kami yakni dari pemuda kelurahan akan ikut berpartisipasi membantu dari segi keamanan dan segi pengaturan lalu lintas terutama terkait lokasi parkir, dan ini merupakan peranan bagi para pemuda di kelurahan Kotamobagu,” ujar Vany, Senin, 5 Maret 2023.

Dirinya menambahkan bahwa terkait teknis pelaksanaan pasar senggol pemuda kelurahan tidak masuk lebih ke dalam.

“Sebab itu merupakan ranah Pemkot, kebetulan tahun 2023 ini di beri kesempatan berlokasi di Ex RS Datoe Binangkang yang berlokasi di Kelurahan Kotamobagu,” lanjutnya.

Dirinya juga berharap pelaksanaan pasar senggol kedepan dapat berjalan, lancar, aman, kondusif, dan intinya lokasi pasar senggol di Ex RS akan lebih di benahi, di bersihkan.

“Agar pelaksanaan nanti akan terasa nyaman antara pedagang yang menjual dan masyarakat saat mengunjungi pasar senggol,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *