KPU Bolsel Gelar Simulasi Pungut Hitung, Kadiv Fijey: pastikan semua pelaksanaan sesuai mekanisme

HALO SULAWESI.COM, BOLSEL – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) melaksanakan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024 di Lapangan Futsal Alun-alun Molibagu Kecamatan Bolaang Uki, pada Kamis 24 Oktober 2024.

Fijey Bumulo selaku Ketua Divisi Teknis KPU Bolsel dalam sambutannya mengatakan bahwa, simulasi pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada 2024 hari ini dilakukan untuk memastikan kesiapan seluruh petugas mulai dari jenjang Kecamatan sampai Desa.

“Semua penyelenggara mulai dari PPK, PPS harus terlibat dalam simulasi ini, agar memastikan kesiapan pada Pilkada serentak 2024 bisa berjalan dengan lancar,” ucap Kadiv Fijey.

Tujuan simulasi ini untuk mensosialisasikan pentingnya penggunaan hak pilih, serta memberikan informasi cara penghitungan dan pemungutan suara sesuai petunjuk dari KPU.

“Lebih meningkatkan kualitas petugas pada pemungutan serta penghitungan suara pada 27 November 2024 mendatang sesuai mekanisme,”pungkanya.

Iapun menjelaskan mekanisme serta alur setiap wajib pilih sebelum melakukan pencoblosan, mulai dari pintu masuk, tempat duduk, kotak pencoblosan sampai pintu keluar.

“Semua alur yang dilalui sesuai petunjuk dari KPU RI, dimana semua petugas yang ada berjumlah 9 orang, bahkan kami menekankan pemberlakuan swiping Handphone untuk tidak di bawa serta oleh pemilih kedalam TPS,”jelasnya di hadapan seluruh undangan.

Hadir dalam kegiatan, Pimpinan dan Anggota KPU Bolsel, Pimpinan Bawaslu Bolsel, Seluruh Camat se-Bolsel, Kadis Kominfo Bolsel, Perwakilan Pasangan Calon, Tokoh Masyarakat, OKP, Forkopimda, PPK dan PPS se-Bolsel serta Undangan lainnya.(Av9)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *