HALO SULAWESI, KOTAMOBAGU– Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) turut menjadi perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu di bawah kepemimpinan Wali Kota Tatong Bara bersama Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan.
Hal ini tercermin dari bantuan program studi yang dianggarkan pada tahun 2023 untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Kotamobagu.
Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara menyebutkan, untuk program peningkatan SDM tersebut, sebelumnya juga sudah dilaksanakan pada tahun 2022.
“Pada tahun 2022 bantuan pendidikan dialokasikan bagi sembilan orang ASN Pemkot Kotamobagu yang terdiri dari empat dokter spesialis dan lima lainnya pasca sarjana di UGM Yogyakarta maupun perguruan tinggi di Semarang,” beber Tatong.
Sementara untuk tahun 2023 ini lanjut Tatong, sebanyak 25 ASN akan diikutsertakan dalam program pasca sarjana di UGM Yogyakarta dengan metode pembelajaran kelas jauh.
Lanjut Tatong, 25 kuota ini direkomendasikan bagi ASN struktural yang berprestasi. Selain itu, ada juga 50 ASN yang dianggarkan untuk program strata satu di Universitas Dumoga Kotamobagu.
“Progam ini dibiayai oleh pemerintah daerah supaya sebentar yang belum sarjana bisa menduduki struktural, banyak yang rajin tapi belum sarjana, oleh sebab itu didorong lagi melalui bantuan studi ini. Ada juga program bantuan pendidikan 1 desa 1 orang yang dianggarkan lewat APBDes di 15 desa,” pungkasnya.***