HALO SULAWESI.COM, BOLSEL- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) melaksanakan kegiatan penandatanganan adendum perjanjian kerjasama dengan Universitas Terbuka (UT) Gorontalo serta evaluasi program pemberian beasiswa.
Acara ini berlangsung di Aula Lantai 2 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kompleks Perkantoran Panango, pada Rabu (12/03/25) yang dihadiri oleh berbagai pihak terkait.
Adendum ini merupakan tindak lanjut dari Memorandum of Understanding (MoU) yang telah ditandatangani oleh Bupati Bolsel pada tahun 2022.
Dengan adanya penyesuaian ini, jumlah mahasiswa dalam program tersebut kini mencapai 139 orang.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bolsel, Hj. Rante Hattani, S.Pd., M.Si., menyampaikan apresiasi kepada para mahasiswa yang berkomitmen menjalankan program pemerintah daerah, meskipun menghadapi berbagai tantangan selama proses perkuliahan.
“Untuk semua Mahasiswa yang sementara menjalani program ini agar menjaga hubungan baik dengan Kepala Desa dan Bunda PAUD, sehingga proses perkuliahan bisa berjalan lancar,” ujar Kadis Rante.
Kadis Rante juga menyampaikan bahwa program ini akan terus berlanjut guna memenuhi kebutuhan guru PAUD di desa dan tidak menutup kemungkinan diperluas ke tingkat Sekolah Dasar dan Menengah.
“Bagi Mahasiswa agar tetap fokus menyelesaikan perkuliahan sebagai bagian dari peningkatan mutu pendidikan dan ekonomi masyarakat serta pentingnya menyelesaikan studi dengan baik tanpa mengabaikan tanggung jawab keluarga,”tambanya.
Sementara itu Direktur Pascasarjana UT Gorontalo, Safriansyah, S.Sos., M.Si., juga menyampaikan apresiasinya terhadap komitmen Pemkab Bolsel dalam meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya bagi guru PAUD.
Menurutnya, kerjasama ini telah dirancang dengan terencana dan terukur, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
Safriansyah mengingatkan mahasiswa untuk mensyukuri dukungan yang diberikan oleh Pemkab Bolsel karena investasi pendidikan ini akan memberikan dampak besar dalam beberapa tahun ke depan.
“Dukungan Pemkab Bolsel bagi guru-guru PAUD hingga ke jenjang Strata 1 adalah langkah strategis dalam pengembangan sumber daya manusia,” ungkapnya.
Ia juga meminta maaf apabila masih terdapat kekurangan dalam proses pembelajaran dan menegaskan bahwa kritik serta masukan dari mahasiswa sangat diperlukan agar program ini terus berkembang.
Pihak UT Gorontalo menyampaikan bahwa mahasiswa angkatan pertama dari program ini dijadwalkan menyelesaikan perkuliahan pada tahun 2026 dan akan mengikuti wisuda sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
Hadir dalam kegiatan ini Penanggung Jawab Kerjasama dan Layanan Mahasiswa Kabupaten Bolsel Roni Masi, M.Si., Sekretaris Dinas Delfian Thanta, S.Kom., Kabid Pembinaan Ketenagaan Verawati Abdullah, S.Pd., serta jajaran terkait lainnya. (Av9)